Profil Arkhan Fikri: Gelandang Mungil Arema FC dengan Stamina Tanpa Batas

AnakBola.org – Kecil-kecil cabai rawit. Ungkapan itu pas untuk Arkhan Fikri. Meski bertubuh mungil, gelandang Arema FC ini memiliki mobilitas dan daya jelajah yang luar biasa.
Biodata Singkat
- Nama Lengkap: Arkhan Fikri
- Tanggal Lahir: 28 Desember 2004
- Tinggi Badan: 165 cm
- Posisi: Gelandang Tengah
- Klub: Arema FC
Gaya Main: Arkhan adalah tipe gelandang box-to-box. Ia rajin mengejar bola, memutus serangan lawan, dan segera mengalirkan bola ke depan. Kelincahannya membuat ia sulit ditangkap oleh pemain lawan yang bertubuh besar.
